proses kelahiran dan perkembangan nasionalisme di indonesia

PROSES KELAHIRAN DAN PERKEMBANGAN NASIONALISME INDONESIA

A.      MUNCUL DAN BERKEMBANGNYA PERGERAKAN NASIONAL INDONESIA

1.      Sebab-sebab muncul dan berkembangnya pergerakan nasional Indonesia
Semenjak kedatangan bangsa-bangsa Eropa , perlawanan tidak pernah henti-hentinya di lakukan oleh bangsa Indonesia. Namun perlawanan-perlawanan itu selalu mengalami kegagalan. Hal itu di sebabkan setiap perlawanan yang yang di lakukan terbatas hanya pada daerahnya , atau hanya ingin membebaskan daerah-daerah dan penduduknya dari kekuasaan asing. Dengan keadaan seperti ini, bangsa asing dapat lebih mudah untuk menguasainya.
    Sejak akhir abad ke-19 dan awal abad ke-20 telah muncul benih-benih nasionalisme pada bangsa indonesia. Muncul gerakan nasionalisme itu tidak terlepas dai pengaruh yang datang dari dalam maupun luar.

a.      pengaruh yang datang dari dalam (internal)
1) kenangan kejayaan masa lampau :
     sebelum bangsa Eropa masuk ke wilayah Indonesia, banyak terdapat kerajaan yang besar & jaya, seperti kerajaan Sriwijaya sebagai kerajaan Maritim yg menguasai jalur pelayaran dan perdagangan di Selat malaka. Dan juga pusat penyebaran agama budha di asia tenggara .. kerajaan majapahit di bawah pemerintahan raja hayam wuruk dan di bantu oleh patih Gajah Mada Nusantara. Kerajaan majapahit juga di kenal dengan kerajaan nusantara , karna wilayah nya mencakup pulau2 yang ada di wilayah nusantara.

2) penderitaan dan kesengsaraan akibat imperialisme :
        muncul dan berkembangnya imperialisme di dunia membawa perubahan yang sangat besar dalam dunia masyarakat,  pelaksanaan imperalisme di wilayah ini menibulkan kesengsaraan & penderitaan , karna kaum penjajah hanya berusaha untuk mengeruk keuntungan demi kejayaan bangsanya sendiri. Kesengsaraan dan penderitaan inilah yang menjadi alasan atau pendorong munculnya perlawanan perlawanan2 bangsa indonesia.

3) munculya golongan cendekiawan:
Golongan cendekiawan muncul dimana-mana sebagai akibat dari perkembangan dan peningkatan pendidikan. Akibat dari penyebaran kaum cendekiawan, menimbulkan gerakan menentang penjajah. Kaum cendekiawan menjadi penggerak atau pimpinan pergerakan nasional bangsa Indonesia.

4) kemajuan dalam bidang politik
Sosisl ekonomi dan kebudayaan muncul dan berkembangnya pergerakan nasionalisme Indonesia juga disebabkan kemajuan-kemajuan di bidang politik, sosial, ekonomi, dan kebudayaan.
1)      Kemajuan di bidang politik , kegiatan gerakan atau partai-partai nasionalis ingin menumbangkan dominasi politik kaum imperialis dan kolonialis belanda (Barat). Kekuasaan kaum pribumi pada masa itu terkungkung oleh pengaruh politik kolonial belanda yang ketat dn kejam. Praktek2penyalahgunaan kekuasaan & pelecehan hak asasi manusia, maka golongan nasionalis tampil menyuarakan aspirasi masyarakat yang terjajah.                                   
2)       Kemajuan di bidang sosial ekonomi, masalah itu terlihat dalam penghapusan eksploitasi ekonomi asing penghapusan itu bertujuan untuk membentuk masyarakat yg bebas dari kesengsaraan & kemelaratan,
3)       Kemajuan di bidang budaya, kaum nasionalis melihat kebudayaan asli hampir punah & berada dalam keadaan sekarat , sehingga perlu di berikan perlindungan dan rekontruksi yang memadai.
Oleh karena itu perkembangan kebudayaan asli ang tidak menggembirakan itu, maka para pejuang nasionalis mejadikan sektor kebudayaan menjadi salah satu cita2 perjuangannya.
Ketiga bidang tsb merupakan kesatuan yg di perjuangkan yang di perjuangkan secara serentak, karena ketiganya memberikan ciri-ciri perjuangan nasionalis bangsa indonesia. Paham nasionalis pada mulanya berkembang secara lokal atau daerah, namun kemudian menjadi kolektif & meluas ke seluruh wilayah indonesia yg terjajah & akhirnya menjadi paham nasionalis dari bangsa indonesia.
      b. Pengaruh yang datang dari luar negeri (eksternal)
 Pengaruh dari luar negri yang cukup besar perannya dalam mempercepat pergerakan politik di indonesia di antaranya, kemenangan jepang atas Rusia (1905), pergerakan Nasional fhilipina, gerakan nasionalis china, gerakan nasionalis turki, gerakan asionalis Mesir.
1.      Kemenangan Jepang terhadap Rusia (1905); modernesasi jepang telah membawa banyak perubahan terhadap perkembangan negeri & bangsa jepang di dunia internasional pada masa itu. Jepang   maju pesat dlm segala bidang,
Kemenagan yang di perolehnya dalam perang jepang melawan korea, meyebabkan pasukan jepang melanjutkan ekspansi nya  ke manchuria.dalam penyerangan jepang inilah jepang berhadapan dengan rusia & ternyata berdampak sangat luas di wilayah asia. Bangsa-bangsa di asia mulai bangkit menentang penjajah barat.hal ini membuktikan bahwa di berbagai daerah asia muncul & berkembang gerakan-gerakan yang bersifat nasional sperti, china, fhilipina,india,turki,indonesia bahkan sampai ke daratan afrika seperti mesir dsb.
2.      Pergerakan kebangsaan india; di dalam menghadapi penjajahan inggris kaum pergerakan rakyat india membentuk organisasi kebangsaan yang dikenal dengan nama all india national congres. Tokoh-tokoh yang terkenal dalam organisasi itu, seperti;mahatma gandhi, pandit J. Nehru , B.G. Tilak, Moh. Ali Jinah, Iskandar mirza, Liquat Ali khan dsb. Di antara para pemimpin india itu yg lebih terkenal adalah mahatma ghandi yang memiliki dasar perjuangkan sebagai berikut:
Ø  Ahimsa (di larang membunuh); yaitu gerakan anti peperangan
Ø  Hartal yaitu suatu gerakan rakyat india dengan aksi tdk berbuat apapun walau mereka tetap masuk kantor, pabrik dsb.
Ø  Satyagraha; suatu gerakan rakyat india untuk tidak bekerja sam dengan pemerintah kolonial inggris
Ø  Swadesi; gerakan rakyat india untuk memakai barang-barang buatan negeri sendiri.

3.      Gerakan kebangsaan filiphina; gerakan rakyat di gerakkan & di kobarkan oleh Dr. Jose Rizal yg tujuannya untuk mengusir penjajah bangsa spanyol dari wilayah filiphina. Dr. Jose Rizal di tangkap tgl 30 september 1896, ia di jatuhi hukuman mati. Kemudian gerakan di lanjutkan oleh Emilio Aquinaldo & berhasil memproklamasikan kemerdekaan filiphina tgl 12 Juni 1898 , namun munculnya Amerika serikat yang berhasil menghapus kemerdekaan itu.
4.      Gerakan Nasionalis Rakyat china; gerakan ini di pimpin oleh Dr. Sun Yat Sen. Ia mengadakan pembaharuan di segala sektor kehidupan bangsa china. Dasar perjuangan yang di kemukakan adalah san min chu I yg terdiri dari :
a.      Republik china adalah suatu negara nasional china,
b.      Pemerintah china di susun atas dasar demokrsi atau kedaulatan berada di tangan rakyat,
c.       Pemerintah china mengutamakan kesejahteraan sosial bagi rakyatnya.
5.      Pergerakan Turki Muda(1908); gerakan ini di pimpin oleh Mustafa Kemal Pasha. Ia menuntut adanya pembaharuan & modernisasi di segala sektor kehidupan masyarakatnya.
6.      Pergerakan Nasionalisme Mesir; gerakan ini dipimpin oleh Arabi Pasha (1881-1882) dengan tujuan menentang kekuasaan bangsa Eropa terutama Inggris atau negeri Mesir.
2.      Ideologi yang Berkembang pada Masa Pergerakan Nasionalisme Indonsia
Ideologi-ideologi yang muncul & berkembang pada masa pergerakan nasionaliis indonesia yaitu;
Ideologi libelarisme, nasionalisme, Komunisme, Demokrasi, Pan Islamisme, dll

-Ideologi Liberalisme, di perkenalkan di indonesia oleh orang-orang Belanda yang mendukung perjuangan bangsa Indonesia.
Paham liberalisme merupakan paham yang mengutamakan kemerdekaan individu atau kebebasan kehidupan masyarakat. Sebab dalam alam kebebasan itu masyarakat dapat berkembang dan berupaya maningkatkan kesejahteraan hidupnya.paham liberalisme di kembangkan oleh organisasi-organisasi politik di indonesia seperti Indische Partij.
           -ideologi Nasionalisme, di perkenalkan oleh organisasi politik yang muncul di wilayah indonesia. Nasionalisme sebagai suatu ideologi menunjukkan suatu bangsa yang mempunyai kesamaan budaya , bahasa dan wilayah selain itu juga kesamaan cita-cita & tujuan. Dengan demikian kelompok tsb, dapat merasakan adanya kesetiaan yang mendalam terhadap kelompok bangsa itu.
     PNI sebagai suatu partai yang berideologi nasionalis bertujuan untuk memperjuangkan kehidupan bangsa indonesia yang bebas.
       -ideologi komunisne, di perkenalkan oleh sneevliet, seorang pegawai perkerata-apian yang berkebangsaan Belanda. Ideologi kimunisme ini di wujudkan dalam pembentukan organisasi yang bernam Indische Social Democratis The Vereenigung(ISDV).
      -ideologi Demokrasi  muncul di daerah yunanidengan sistem demokrasi langsung. Artinya rakyat ikut serta menentukan jalannya puatu pemerintahan.
     -ideologi Pan-Islamisme, ideologi ini meupakn suatu paham yang bertujuan mempersatukan umat islam sedunia.
 Pan-Islamisme merupakan suatu gerakan yang radikal dan progresif. Semangat yang terkandung dalam gerakan Pan-Islamisme telah membangkitkan rasa kebangsaan yang kuat dengan di dasari ikatan keagamaan.

B.      STRATEGI ORGANISASI PERGERAKN KEBANGSAAN INDONESIA

Pada masa pergerakan nasional indonesia ada dua hal yang patut di catat sebagai momentum sejarah yang paling mendasar.
pertama, munculnya gerakan perhimpunan indonesia di negeri belanda. Perhimpunan indonesia merupakan suatu gerakan yang mampu membangkitkan tujuan dan cita-cita untuk menentang imperialisme dan kolonialisme.
Dengan segala tindakan politis yang progresif maka perhimpunan gerakan indonesia boleh di katakan sebagai ‘’manifesto politik’’
Manifesto politiknya adalah  Indonesia merdeka.
Kedua, muncul sumpah pemuda. Peristiwa itu merupakan kristalisasi dari seluruh aspirasi dan seluruh masyarakat indonesia waktu waktu itu untuk barsatu memerdekakan diri dari penjajah.

 Dengan keadaan seperti itu , maka sejak tahun 1908 mulai berdiri dan berkembangnya organisasi modern di indonesia baik yang bersifat politik, 

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

1 Response to "proses kelahiran dan perkembangan nasionalisme di indonesia"

  1. Unknown says:
    1 Desember 2018 pukul 22.55

    Terima kasih banyak atas informasi nya, Sangat membantu artikel nya. Teruslah sebar kebaikan dijalan allah swt.. jangan lupa share and kunjungi juga website mp3 kami di http://duniamp3s.exnaid.com semoga sukses slalu ya gan.

Posting Komentar


Musik


So Far Away- Avenged Sevenfold
Mp3-Codes.com

Video